Label

Love Bpro 5 AE. Diberdayakan oleh Blogger.

Senin, 05 Oktober 2015

Spesifikasi Bpro 5 AE

selamat sore Readers, kali ini saya akan mencoba mereview kamera Review kamera Brica B-Pro 5 Alpha Edition Full HD action cam, kamera ini sangat cocok digunakan oleh para jurnalis. Merekam dengan action camera masih menjadi tren di bebrapa Negara, termasuk Negara kita ini yaitu Indonesia.

Masih banyak pemain produk lain yang menawarkan action camera, seperti canon,HTC dan juga produk Brica ini. B-pro 5 Alpha Edition ini adalah salah satu kamera action sepesial dari versi standar. Dengan dimensi yang proposional yang menyajikan sebuah kamera ini yang tepat untuk menemani perjalanan anda dan sangat cocok bagi seorang jurnallis.

Review kamera Brica B-Pro 5 Alpha Edition Full HD action cam
Secara fisik dari kamera brica B-pro ini tidak memiliki perbedaan dengan produk lainnya, kamera ini sudah terbungkus dengan pelindung khusus untuk meraka yang ingin merekam video di bawah permukaan air atau pun di dalam air.

Karena kamera ini sudah di lapisi dengan karet yang bermaterial semi karet berwarna hitam doff. Di sebelah lensa maka Readers dapat melihat sebuat tombol on / Off power, sementara di atas tombol wifi, fungsi wifi ini untuk dihubungkan dengan kamera gadget lainya. Jika menekan tombol wifi secara cepat atau kurang 1 detik lamanya berguna untuk memotret saat beroprasi. Semua momen atau objek pada lensa akan di proyeksikan secara otomatis, dan juga akan bervindah ke gadget lain seperti smartphone atau yang lainya.

B-Pro 5 Alpha Edition sanggup merekam dengan kualitas 720 dan 1080 (fullHD) dengan kecepatan rekam 1280 x 720 dapat direkam dengan kecepatan 30 FPS sampai 60  FPS. Apa bila merekam dengan resolusi 1920 x 1080 dapat merekam dengan kecepatan 30 FPS saja.

Dengan dukungan rekaman pada kamera action ini, dengan format MOV sedangkan untuk mengambil gambar dengan format JPEG saja. Kelebihan kamera ini adalah anda dapat merekam dengan dua cara yaitu dengan menghubungkan kamera dengan aplikasi ISPO CAM HD untuk iOS dan android atau dengan merekam secara langsung. Tetapi sangat disayangkan bahwa aplikasi tersebut di buat oleh pihak ketiga bukan dari bawaan kamera brica ini. Sehingga fiturnya sangat terbatas.

Ketahanan baterai mampu bertahan sampai 2 jam lamanya pada saat merekam. Jika penggunaan dengan cara livestream membuatnya dapat bertahan dalam keadaan merekam video selama 90 saja. Kamera Brica B-Pro Alpha Edition ini telah menyediakan paket lengkap seperti gambar di bawah ini 

Review kamera Brica B-Pro 5 Alpha Edition Full HD action cam

.

Kamera ini telah siap menemani perjalanan para Readers untuk  merekam video yang kalian inginkan.

2 komentar:

 

About